Puasa Untuk Sehat
Bagikan:

Oleh A. R. Piliang

HR. At Thabrani

Sebelumnya sudah diingatkan bahwa suatu perbuatan, akibat (efek)nya adalah untuk diri sendiri. Begitu juga dengan ibadah-ibadah yang kita kerjakan. Bila puasa kita kerjakan sesuai petunjuk dan contoh yang diberikan Rasulullah SAW, maka kita akan merasakan sebagai berikut.

  1. Akibat baik/positif pada tubuh kita, antara lain:
    • Puasa dapat membuang toksin-toksin (racun), yang ada dalam tubuh,
    • Puasa akan membuat sistim pencernaan lebih baik,
    • Puasa akan membakar lemak yang ada dalam tubuh, sehingga membuat tubuh kita menjadi lebih langsing (dapat digunakan untuk diet),
    • Puasa akan memperbaharui sel-sel tubuh,
    • Puasa akan memberikan keaeimbangan pada tubuh.
  2. Akibat baik/positif pada kejiwaan, antara lain:
    • Puasa aan memberikan ketenangan jiwa,
    • Puasa akan membuat pikiran dan perhatian kita menjadi lebih fokus pada aktivitas (pekerjaan), yang kita lakukan,
    • Puasa akan menjauhkan kita dari pikiran dan keinginan yang negatif.

Dan masih banyak manfaat lainnya yang dapat dipetik dan dirasakan dari ibadah puasa.

Manfaat puasa di atas hanya akan kita peroleh (dapatkan) bila kita melaksanakan puasa itu mengikuti puasa yang dicontohkan oleh Rasulullah SAW.

Renungan:

Mungkinkah manfaat seperti di atas kita dapatkan dengan perilaku berpuasa yang kita kerjakan sekarang?

Bagikan: